Acer ICONIA W510 adalah sebuah tablet yang bisa memenuhi beragam kebutuhan kita. lalu bagaimana kelebihannya, ini review dari saya;
>> Ingin memakainya sebagai tablet untuk kebutuhan casual browsing dan gaming? ok
>> Ingin menggunakannya sebagai alat untuk menyelesaikan pekerjaan kantor seperti laporan, presentasi, dan tabel perhitungan keuangan? ok
>>Ingin menjadikannya sarana multimedia untuk memutar beragam video berkualitas? ok
Saya bisa memperlakukannya sebagaimana layaknya sebuah tablet modern sekaligus juga sebagai laptop (dengan keyboard dock). Melihat kelebihan ini dan hasil pengujian performanya, ada satu hal yang sudah jelas, Iconia W510 ini bukanlah sebuah netbook melainkan tablet multifungsi.
Bisa dibilang ini netbook bisa untuk orang kantoran yang sering pakai Office. Kalau anda biasa kerja kantoran dan sudah pernah pakai Windows 8 dengan komputer ini dijamin tidak akan balik lagi ke android. Saya sudah pakai segala macam gadget Android. Windows 8 menurut saya lebih bagus dalam menampilkan update segala informasi di layar langsung kelihatan real time.
Windows 8 dan touch screen itu sebetulnya kekuatan utama tablet hybrid ini. Dengan memanfaatkan Windows 8 sebagai OS, Acer Iconia W510 mampu menyuguhkan beragam fitur yang sebelumnya tidak bisa diperoleh dari sebuah perangkat komputer biasa, Iconia W510 merupakan kombinasi notebook dan tablet. Didukung dengan daya tahan baterai yang sangat baik dan layar dengan tampilan cemerlang, So di Acer Iconia PC Tablet dengan Windows 8 W510 menjadi kian menyenangkan.